7 Tips Memilih Bank Digital Indonesia Supaya Tidak Repot Akhirnya


Beberapa tips memilih bank Digital Indonesia berikut ini, adalah untuk meminimalisir proses yang merepotkan ketika ada masalah pada bank digital yang Anda pilih nantinya.

Setiap bank digital memiliki kebijakan atau syarat dan ketentuannya masing-masing terkait pembukaan rekening calon nasabahnya, bisa dibaca pada halaman resmi disetiap bank sebelum melakukan pembukaan rekening.

Bank digital memiliki kemudahan yang tidak dimiliki bank konvensional, bank digital sendiri mempermudah segalanya, dari mulai proses pembukaan rekening, proses verifikasi, sampai dengan transaksi finansial bisa dilakukan secara online. Walau memang bank konvesional juga seperti ikut-ikutan memberikan layanan seperti pembukaan rekening bisa secara online dan lain sebagainya. Namun pada beberapa bank ada keterbatasan pada layanan onlinenya, pada akhirnya nasabah diharuskan tetap datang langsung kekantor banknya itu sendiri untuk melakukan proses selanjutnya.

Perlu diperhatikan sebelum memilih bank digital Indonesia.

Untuk menghindari hal-hal yang mungkin akan merepotkan nantinya, perhatikan hal – hal berikut sebelum memutuskan memilih bank digital Indonesia:

  • Proses verifikasi diharuskan datang langsung ke kantor bank
  • Verikasi bisa secara online, namun beberapa fitur yang dibatasi penggunaannya sebelum verifikasi dikantor
  • Kartu ATM tetap harus diambil di bank, tidak dikirim kerumah
  • Ketika ada masalah misal lupa PIN, lupa password, lupa id atau lain sebagainya prosesnya harus dikantor bank tidak bisa dilakukan secara mandiri.

Hal-hal diatas tentunya akan “merepotkan bagi nasabah”. Bank digital sendiri harusnya semua bisa dilakukan secara online, via aplikasi maupun akses lainnya tanpa harus mendatangi bank. Semua fitur untuk mengatasi masalah-masalah yang umum terjadi seperti lupa password, lupa PIN atau kode keamanan, bahkan lupa user id pun harusnya telah disiapkan fiturnya pada palikasi digital banking.

Related Posts :  Cara Update PHP cPanel Website Wordpress

Tidak semua digital banking melengkapi aplikasi bankingnya degan fitur-fitur tersebut, namun tentunya keputusan ada ditangan calon nasabah dalam memilih digital banking, berikut tips-tips memilih bank digital supaya tidak repot akhirnya.

Tips Memilih Bank Digital Indonesia.

  1. Pastikan bank digital sudah terdaftar dan diawasi lembaga pemerintahan dalam hal ini OJK, rekomendasi sudah menjadi anggota LPS untuk keamanan dana yang kita simpan.
  2. Apabila perlu, silahkan lihat terlebih dahulu review – review para nasabah yang sudah terlebih dahulu menggunakannya, biasanya dari review atau ulasan kita bisa mengetahui apa saja kekurangan dan lelebihannya, namun tentunya ini bukan suatu jaminan ketika review baik dari orang lain akan baik buat Anda
  3. Pastikan membaca kebijakan atau syarat dan ketentuan pembukaan rekening pada bank digital yang akan dipilih
  4. Pastikan bahwa verifikasi pembukaan rekening bisa dilakukan secara online 100%
  5. Pastikan apabila ingin menggunakan kartu debit/ATM bisa dikirim kerumah
  6. Pastikan dalam aplikasi banking yang akan digunakan sudah tersedia fitur-fitur seperti untuk mengatasi lupa PIN, password, atau user id, kemudian tersedianya pengaturan untuk kartu debit/ATM atau akses-akses finansial yang lainnya yang mendukung pada digital banking
  7. Selain tersedianya fitur-fitur untuk keamanan akun diatas, pastikan juga fitur-fitur untuk kemudahan transaksi finansial yang tersedia adalah memang yang dibutuhkan oleh Anda.

Rekomendasi Digital Banking (Pengalaman Pribadi)

memilih bank digital indonesia
  • Bank Jago
  • TMRW By. bank UOB
  • Bank Neo Comerce (BNC), (kekurangannya tidak tersedia kartu debit/ATM, namun saya rekomendasikan karena memenuhi hal-hal diatas lainnya)
  • Line Bank, (Untuk saya sendiri kartu ATM tidak berhasil diterima, untuk pengguna lainnya banyak berhasil diterima, saya rekomendasikan karena fitur-fitur lainnya yang lengkap dan gratis, kartu ATM tidak terkirim mungkin karena lokasi saya tidak mendukung kurir dari banknya)
  • Seabank, (kekurangannya tidak tersedia kartu debit/ATM, saya rekomendasikan karena sistem pembukaan rekening 100% verifikasi online)
Related Posts :  Kelola Keuangan Dengan Aplikasi Finku (Pengalaman Pribadi)

Itulah beberapa tips sebelum memutuskan memilih bank digital Indonesia dan membuka rekening pada digital banking ini, baik itu prosesnya melalui aplikasi maupun akses lainnya seperti website. Pastikan fitur-fitur yang di sebutkan diatas tersedia pada digital banking pilihan Anda, jika tidak” maka dimungkinkan ketika ada masalah terkait misal lupa PIN, password dan yang lainnya Anda akan direpotkan harus datangi kantor bank tersebut untuk proses masalahnya.

Untuk bank digital yang saya rekomendasikan itu adalah aplikasi bank digital yang sudah saya gunakan, dari pengalaman selama menggunakannya bisa dibilang mudah ketika ada masalah-masalah seperti saya sebutkan diatas, cara mengatasi masalah tersebut cukup diaplikasi karena sudah tersedia fitur-fiturnya.

Rekomendasi bank digital Indonesia diatas itu hanyalah sebagian, masih banyak bank digital yang benar – benar mudah dalam registrasi 100% online dan mudah digunakan dengan bermacam fitur tersedia, Anda bisa cari sendiri bank digital lainnya yang sekiranya cocok dengan Anda, namun kriteria – kriteria diatas bisa menjadi pertimbangan sebelum memilih bank digital Indonesia tersebut untuk digunakan.

Tinggalkan komentar