20 Tempat wisata di Bandung, satu hari tidak akan cukup untuk mengunjunginya


Tempat – tempat wisata di bandung, Bandung yang merupakan ibukota dari provinsi Jawa Barat memiliki banyak sekali julukan, mulai dari julukan kota kembang karena di jaman dahulu terdapat pohon-pohon dan bunga-bunga yang tumbuh cantik di sana, hingga julukan Parijs van Java karena keindahan kotanya.

Bandung menjadi tempat alternatif bagi warga ibukota ataupun kota lainnya untuk berlibur karena Bandung memiliki banyak sekali tempat wisata yang memiliki ciri khas tersendiri.

Bagi yang penasaran dengan tempat wisata di Bandung, berikut 20 tempat wisata di Bandung yang menjadi incaran para wisatawan, satu hari tidak akan cukup untuk mengunjungi semuanya.

Tempat Wisata Di Bandung

tempat wisata di bandung

1.Gunung Tangkuban Perahu

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di bandung yang pertama adalah Gunung Tangkuban Perahu. Gunung Tangkuban Perahu merupakan gunung berapi yang masih aktif dan masih menjadi tempat yang sering dikunjungi oleh wisatawan karena memiliki kawah-kawah yang terkenal keindahannya. Letusan yang hebat membuat gunung ini terlihat seperti perahu terbalik. Bahkan perahu terbalik ini dikaitkan dengan legenda yang diceritakan secara turun temurun.

2.Farm House Lembang

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di bandung yang kedua adalah Farm House Lembang. Farm House Lembang merupakan peternakan yang dibuat mengikuti desain gaya Eropa dipadukan dengan indahnya pegunungan. Banyak sekali rumah-rumah dengan desain Eropa yang bisa dijadikan sebagai tempat untuk berfoto. Farm House Lembang sangat ramah untuk anak-anak karena terdapat rumah kurcaci dan tempat untuk bermain dengan hewan yang jinak seperti kelinci, burung, dan lainnya. Tersedia juga tempat makan dan pusat belanja oleh-oleh bagi yang mau berburu cinderamata.

3.Kampung Korea (Little Seoul Bandung)

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata yang ketiga adalah Kampung Korea (Little Seoul Bandung). Untuk menikmati nuansa Korea tanpa harus jauh-jauh ke negaranya langsung, di Bandung terdapat satu wilayah kuliner yang didesain hampir mirip dengan Seoul dan berlokasi tidak jauh dari Stasiun Bandung. Di sana juga menyediakan hanbok yang bisa disewa agar semakin memaksimalkan kegiatan foto-foto di sana.

4.Trans Studio Bandung

Lokasi:Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata yang keempat adalah tempat wisata modern Trans Studio Bandung. Setelah Makassar, kini Trans Studio membuka theme park berkonsep indoor yang kedua  di Bandung, bahkan jauh lebih besar dari yang ada di Makassar. Selain menyajikan wahana yang memacu adrenalin, Trans Studio juga menyediakan aneka ragam kuliner dan dekat dengan pusat perbelanjaan yang juga dibangun oleh Trans Corp, yakni Trans Studio Mall.

5.Floating Market Lembang

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di bandung yang kelima adalah Floating Market Lembang. Kalau di Kalimantan ada pasar mengapung yang menjual aneka ragam bahan-bahan makanan, maka pasar mengapung yang ada di Bandung lebih cenderung menyajikan aneka ragam kuliner, mulai dari makanan khas Bandung sampai makanan modern. Terdapat gazebo yang berada di pinggir danau untuk menikmati kuliner dengan nuansa yang sejuk.

Related Posts :  Mengatasi Save As ke Foder lain Windows 10 eror

6.Kawah Putih Ciwidey

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung yang keenam adalah Kawah Putih Ciwidey. Tempat ini memiliki pemandangan yang sangat indah, karena menawarkan suasana berkabut putih dengan kawah yang berwarna kehijauan. Tempatnya cukup dingin, usahakan menggunakan jaket yang cukup tebal, dan membawa masker karena memiliki bau belerang yang cukup kuat.

7.Jalan Braga

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung ketujuh adalah Jalan Braga. Jalan Braga yang memiliki panjang kurang lebih 700 meter menjadi pusat mode dan fashion, bangunan-bangunan tua yang masih kokoh berdiri, hingga kuliner malam yang akan meramaikan Jalan Braga. Jalan Braga juga menjadi tempat untuk berfoto karena latar berfoto yang klasik nan unik, dan juga menjadi tempat nongkrong bagi para komunitas anak muda.

8.Orchid Forest Cikole

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung kedelapan adalah Orchid Forest Cikole.Orchid Forest Cikole menawarkan wisata alam dengan hutan pinus yang rindang, spot foto yang menarik, tempat untuk pertunjukkan seni atau konser musik, dan taman anggrek yang cukup luas, berukuran 12 hektar dan memiliki 157 jenis bunga anggrek dari berbagai macam negara yang dibudidayakan.

9.Dusun Bambu

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung kesembilan adalah Dusun Bambu. Dusun Bambu juga menawarkan wisata alam yang ramah lingkungan, karena didirikan menggunakan bahan-bahan bekas yang masih bisa dipakai dan tertata dengan baik. Tersedia tempat makan dengan suasana yang unik, tempat menginap berupa villa dan glamping yang menawarkan sensasi menginap yang berbeda, taman bermain yang ramah bagi anak-anak, dan juga taman terbuka yang luas.

10.Gedung Sate

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung kesepuluh adalah Gedung Sate. Gedung peninggalan Belanda yang memiliki monumen berbentuk seperti tusuk sate ini masih berdiri kokoh hingga saat ini. Gedung Sate tidak hanya digunakan sebagai kegiatan pemerintah, tetapi juga memiliki museum yang begitu canggih mengikuti perkembangan jaman sebagai sarana edukasi bagi para wisatawan.

11.Kampoeng Tulip

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung kesebelas adalah Kampoeng Tulip. Lahan pribadi yang disulap menjadi tempat wisata ini menawarkan taman bunga tulip yang indah, dan desain-desain arsitektur ala Belanda yang bisa dilihat dengan adanya replika kincir angin Belanda dan rumah-rumah bergaya Eropa. Selain memberikan kesan seperti di Belanda, terdapat sarana edukasi untuk anak-anak yang ingin mengetahui berbagai macam jenis bunga dan memberikan makanan bagi hewan-hewan yang dipelihara di sana, seperti ikan dan burung.

12.Kyotoku Floating Market

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung kedua belas adalah Kyotoku Floating Market. Tak perlu jauh-jauh ke Kyoto untuk menikmati suasana tradisional Jepang, Kyotoku Floating Market menyajikan suasana yang hampir mirip dengan Kyoto, mulai dari hutan bambu ala Arashiyama, pohon sakura, hingga rumah khas Jepang. Berfoto tidak akan terasa lengkap kalau belum menggunakan kimono yang merupakan pakaian tradisional khas Jepang.

13.Taman Bunga Begonia

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung ketiga belas adalah Taman Bunga Begonia. Julukan kota kembang memang melekat di kota Bandung karena ada taman bunga yang menyediakan berbagai jenis macam bunga. Bahkan tersedia bibit yang nantinya bisa dibawa pulang untuk ditanam di rumah. Warna-warni bunga-bunga yang indah sangat cocok untuk dijadikan latar ketika berfoto.

14.Babakan Siliwangi Forest Walk

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Related Posts :  Pengenalan Komponen CPU Pada Komputer, Jenis Merk dan Sepesifikasi

Tempat wisata di Bandung keempat belas adalah Babakan Siliwangi Forest Walk. Hutan kota seluas 3,8 hektar ini digunakan sebagai tempat untuk berjalan santai melalui jembatan beralaskan kayu sepanjang 2 kilometer yang dibuat mengelilingi hutan. Karena fungsinya sebagai ruang terbuka hijau, tempat ini sangat cocok untuk beraktivitas sambil menikmati pemandangan hutan dan udara yang segar.

15.Dago Dream Park

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung kelima belas adalag Dago Dream Park. Tempat rekreasi keluarga ini memiliki banyak sekali fasilitas mulai dari permainan anak, spot foto yang unik seperti love seat, sky tree, Aladdin Carpet, Up House dan spot foto lainnya, Lost in Paradise yang menyajikan rintangan layaknya bermain ular tangga, hingga rumah tradisional dengan susunan yang begitu rapi.

16.Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung keenam belas adalah Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey. Selain menawarkan perkebunan teh yang begitu indah, tempat ini juga memiliki pohon pinus yang berukuran cukup pendek dan berbentuk seperti jamur sehingga pohon ini menjadi spot foto yang unik bagi para wisatawan. Bahkan tempat ini juga sering digunakan untuk melakukan pemotretan prewedding.

17.Taman Kelinci Ciwidey

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung ketujuh belas adalah Taman Kelinci Ciwidey. Tempat wisata edukasi ini cocok bagi anak-anak yang ingin sekali bermain dengan kelinci. Banyak sekali aneka ragam kelinci yang bisa ditemui di tempat ini, dan diperbolehkan untuk membeli kelinci jika ingin memeliharanya di rumah. Selain itu tempat ini akan menyajikan pemandangan perbukitan dam perkebunan sayur dengan hawa yang sejuk.

18.Pasar Baru Bandung

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung kedelapan belas adalah Pasar Baru Bandung. Jika Anda hobi berbelanja, maka Pasar Baru menjadi tempat yang wajib dikunjungi karena harganya yang terjangkau dan kualitasnya yang tidak kalah bagus dengan produk luar. Berbagai jenis pakaian dan aksesoris bisa didapat di sini namun harus pintar-pintar menawar untuk mendapatkan barang dengan harga yang cukup murah.

19.Kebun Strawberry Ciwidey

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung kesembilan belas adalah Kebun Strawberry Ciwidey. Bagi penggemar buah strawberry, kebun strawberry di Ciwidey ini bisa menjadi pilihan jika ingin sekali mengambil dan memetik langsung sendiri buah strawberry dari pohonnya. Buah stawberry yang diambil akan dihitung total beratnya dan dibayar sesuai dengan harga yang telah ditentukan. Buah strawberry di kebun ini berukuran lebih besar, terlihat segar dengan warna yang merah menyala, serta rasanya yang lebih manis dan sedikit rasa asam.

20.De Ranch Lembang

Lokasi: Google Maps, Foto dan Ulasan.

Tempat wisata di Bandung yang terakhir adalah De Ranch Lembang. Ingin merasakan sensasi menjadi seorang koboi, tempat peternakan kuda yang disulap menjadi tempat wisata ini mengajak anda untuk berkeliling lapangan hijau yang luas dengan menaiki kuda sambil mengenakan kostum koboi. Tidak hanya itu banyak wahana seperti outbond, permainan anak-anak, hingga wisata kuliner tersedia di tempat ini.

Lihat juga tempat wisata di Jakarta.

Itulah beberapa tempat wisata yang bisa dijadikan referensi ketika sedang berlibur ke Bandung. Masih banyak sekali tempat yang bisa dikunjungi di Bandung, namun jika Anda pertama kali ke Bandung, Anda bisa menjelajahi terlebih dahulu tempat-tempat yang telah disebutkan sebelumnya.

Tinggalkan komentar