JUMLAH KARTU ATM YANG WAJIB DIMILIKI AGEN BRILink.
Kali ini saya akan menyinggung masalah jumlah kartu ATM yang sebaiknya dimiliki oleh seorang Agen BRILink. Berdasarkan pengalaman saya, satu kartu ATM saja tidak cukup. Tapi tentu saja ini tergantung pada jenis transaksi yang Agen BRILink lakukan setiap harinya.
Kenapa satu kartu ATM saja tidak cukup? Kapan seorang Agen BRILink mulai membutuhkan kartu ATM lebih dari satu??
Seorang Agen BRILink akan membutuhkan kartu ATM lebih dari satu jika sering melakukan transaksi transfer antar bank yang nominalnya melebihi 10juta dalam satu hari. Jika ada nasabah yang membawa uang tunai dan ingin menyetorkannya ke rekening bank lain, maka agen akan menggunakan menu transfer antar bank:
Menu ⇒ Mini ATM ⇒ Transfer TO ⇒ Antar Bank
Ada limit transaksi yang dikenakan pada transaksi Antar Bank ini, jumlahnya tergantung dari jenis kartu ATM yang digunakan.
Ada beberapa jenis kartu ATM yang dikeluarkan oleh bank BRI, diantaranya kartu ATM jenis Classic, Gold dan Platinum. Untuk kartu ATM jenis classic limit transaksi antar bank adalah 10juta sementara untuk kartu ATM jenis gold dan Platinum limit transaksi antar bank per hari adalah 15 juta.
Jika transaksi transfer antar bank yang Agen BRILink lakukan melebihi limit satu kartu, maka agen akan membutuhkan lebih dari satu buah kartu. Karena itu, jika transaksi transfer antar bank mulai banyak, segeralah membuat beberapa buah ATM lagi, supaya bisa terus melayani nasabah.
Sementara untuk setor tunai ke sesama BRI, kita tidak memerlukan banyak kartu ATM , satu saja cukup, berapa pun total transaksi kita dalam satu hari, karena untuk setor ke rekening BRI, kita bisa menggunakan menu SETOR SIMPANAN yang mempunyai limit kalau tidak salah informasi mencapai 1M, dengan catatan saldo kita mencukupi.