Cara Cek Saldo ATM BRI Di EDC Android BRILink Mobile Baru 1.8.0


Berikut adalah cara cek saldo ATM BRI di pada mesin , caranya sedikit berbeda dengan di aplikasi BRILink Mobile versi HP.

Cek saldo di mesin EDC Android BRILink mobile sendiri sama dengan ketika transaksi di mesin EDC konvensional, yaitu dengan cara di gesek.

Kemudian pada versi terbarunya BRILink mobile versi 1.8.0 tidak lagi dengan cara digesek, namun kartu ATM wajib di insert atau dicolok menggunakan chip yang sudah tersedia baik pada kartu ATM dan juga pada mesin EDC itu sendiri, berikut langkah – langkah cek saldo ATM BRI di BRILink EDC Android terbaru.

Cara cek saldo ATM BRI pada BRILink EDC Android

Cara Cek Saldo ATM BRI Di EDC Android BRILink Mobile Yang baru
  1. Silahkan login aplikasi BRILin Mobile pada EDC Android.
  2. Silahkan pilih menu info saldo.
  3. Silahkan colokan kartu ATM BRI sampai terdeteksi dengan munculnya nomor kartu dan tanggal kadaluarsa kartu pada layar.
  4. Ketika nomor dan tanggal kadaluarsa kartu ATM sudah terdeteksi silahkan klik kirim.
  5. Silahkan masukan PIN ATM, perhatikan saat memasukan PIN posisi angka selalu berubah – ubah secara acak.
  6. PIN sudah dimasukan dengan benar lalu klik confirm.
  7. Tunggu beberapa saat sampai transaksi informasi saldo berhasil.

Seperi itulah cara cek saldo kartu ATM BRI pada EDC Android BRILink mobile terbaru versi 1.8.0, yang membuat berbeda dengan versi sebelumnya adalah kartu ATM tidak lagi digesek pada saat transaksi namun menggunakan chip yang dicolokan.

Related Posts :  Cara Isi Saldo Dana Lewat BRILink, Akan Gagal Apabila Tidak Melakukan Ini Terlebih Dahulu

Tinggalkan komentar