Cara Cek Pompa Oli Motor Setelah Mesin Dibongkar – Pada artikel kali ini, Jangeby channel akan berbagi mengenai satu hal yang wajib dilakukan setelah teman-teman membongkar mesin. Saat teman-teman membongkar mesin, melupakan pompa oli adalah hal yang kerap kali terjadi. Padahal, lancar atau tidaknya pompa oli sangat mempengaruhi mesin sepeda motor anda. Banyak sekali kasus dimana dua minggu pasca pembongkaran sepeda motor, sepeda motor tersebut harus dikembalikan ke bengkel lagi. Kenapa? Ternyata oli tidak naik ke bagian head yang akhirnya menyebabkan as dan pelatuk rusak serta motor harus dibongkar sekali lagi. Maka dari itulah, melalui artikel kali ini Jangeby Channel berusaha mengingatkan kembali cara mengecek pompa oli motor setelah mesin dibongkar.
Baca juga: Cara Pasang CVT Beat ESP terbaru Dan Scoopy ESP Tebaru
Dalam contoh kasus pada video, teman-teman dapat melihat bahwa olinya muncrat dari pompa. Oli yang muncrat ini adalah indikasi bahwa pompa oli sudah dapat berjalan dengan lancar. Pengecekan pompa oli dilakukan setelah mesin sudah dibongkar dan dihidupkan kembali. Jika oli tidak muncrat, maka perbaikan maupun pergantian pompa oli sangat perlu dilakukan sebelum sepeda motor yang telah bongkar mesin digunakan kembali. Pengecekan ini sangat perlu dilakukan terutama pada sepeda motor yang baru saja bongkar mesin. Jangan sampai semua usaha, biaya, dan waktu yang sudah kita korbankan menjadi sia-sia hanya karena hal yang sepele ini.
Ada beberapa penyebab oli motor tidak dapat naik ke atas. Salah satunya adalah kerusakan pada komponen pompa oli itu sendiri. Apabila ini terjadi, maka sirkulasi oli menjadi tidak sehat dan anda perlu mengganti komponennya. Yang kedua, bisa jadi ada sumbatan pada oli feed mesin. Oli feed adalah bagian yang memiliki tugas untuk menyalurkan oli ke seluruh bagian sepeda motor. Solusi dari permasalahan ini cukup mudah, kita hanya harus membersihkan bagian-bagian Oli feed. Filter oli juga kadang tersumbat dan mengganggu kelancaran persebaran oli, maka dari itu ketika mengecek pompa oli kita juga harus mengecek filternya. Selain tiga hal tersebut, volume oli yang berkurang karena adanya kebocoran juga dapat menjadi penyebab oli motor tidak dapat naik ke atas. Pergantian oli mesin idealnya dilakukan setiap 5000-10000 kilometer.
Demikian cara cek pompa oli sepeda motor anda, semoga Jangeby channel dapat menjadi acuan otomotif yang bermanfaat bagi perawatan motor anda. Jangan lupa untuk like dan subscribe Jangeby Channel pada tautan berikut ini.
hal yg sering dilupa, nemu ini postingan mantap bang.