Kampas rem palsu baru 1 bulan dipakai sudah habis. Piringan jebol akibat kampas palsu, tapi sebelum lanjut membaca yang ini, mungkin Cara Pasang CVT Beat ESP terbaru Dan Scoopy ESP Tebaru perlu dibaca juga, silahkan dibaca dahulu, kalau tidak perlu silahkan lanjut baca yang ini sampai habis dan jangan lupa simak juga vidionya, di subcribe share, like, komen juga boleh.
Kampas rem asli atau palsu memang sedemikian susah dibedakan bagi orang-orang awam. Maka dari itulah, artikel ini akan membahas ciri kampas asli dan kampas palsu. Tidak hanya kampas honda, kampas Yamaha palsu pun sudah banyak beredar di pasaran.
Kampas rem yang palsu dapat menimbulkan kerusakan sampai pada piringannya. Selain itu, kampas rem yang palsu juga cepat sekali habis padahal baru saja ganti. Dalam contoh kasus ini, pengguna baru sebulan mengganti kampas motornya tetapi ternyata kampas tersebut sudah habis dan berakhir mengiris piringan kampas.
Kita akan mencopot dan melihat kenapa kampas palsu ini bisa cepat sekali habis. Kita akan mengkaji bersama ciri-ciri maupun perbedaan antara kampas yang benar-benar genuine atau asli dengan kampas yang palsu. Kampas yang asli tidak mungkin habis dalam satu bulan. Jadi, mari kita bongkar dan langsung membandingkan.
Setelah dibongkar, kita bisa melihat bahwa kampas memang benar-benar sudah habis walaupun masih baru. Kita bisa mengetahui bahwa kampas tersebut masih baru dari kotor atau tidaknya kampas. Kampas masih benar-benar bersih dan baru tetapi sudah habis dan bukan copot. Hampir tidak mungkin kampas asli habis dalam waktu hanya satu bulan. Kampas yang habis dapat mempengaruhi piringan juga, karena ketika kampas habis rem otomatis menggesek piringan tersebut. Jika ini sudah terjadi maka piringan dan kampas harus diganti sekaligus. Jika ingin lebih irit, kita bisa menggunakan yang bekas terlebih dulu asalkan asli dan belum habis.
Setelah membandingkan antara kampas asli dan palsu, kita dapat mengetahui bahwa dari bahan saja kampas asli dan palsu sudah memiliki perbedaan yang cukup jelas. Kampas yang asli agak lebih keras dibanding yang palsu. Hal ini kadang menjadi kekhawatiran sendiri bagi pengguna motor yang selalau khawatir piringannya cepat rusak.
Penampakannya sendiri sangat mirip. Baik yang asli maupun yang palsu memiliki tulisan H4 di tampilan depannya. Untuk lebih mudah membedakan, kita dapat melihat ke bagian samping kampas. Kampas yang asli memiliki garis di bagian samping yang merupakan tanda batas ketebalan kampas sekaligus bukti keasliannya. Sedangkan kampas yang palsu tidak memiliki garis di bagian samping. Kampas belakang pun juga sama. Kampas belakang yang asli memiliki garis sedangkan yang palsu tidak memiliki garis.
Kampas yang asli tentunya akan lebih tahan lama daripada yang palsu. Walaupun agak keras, kampas yang asli lebih baik digunakan demi menjaga kesehatan sepeda motor anda. Jangan tergiur spare part yang murah tapi tidak tahan lama. Semoga artikel ini dapat membantu menghindarkan pengguna motor dari spare part palsu.