CHIKA adalah singkatan dari Chat Asistant JKN, apabila ada yang bertanya apakah ada aplikasi cek BPJS kesehatan secara online, atau bagaimana cara cek BPJS aktif atau tidak? Hubungi CHIKA untuk mencari jawabannya.
Kemudian aplikasi cek BPJS tentunya bisa dengan aplikasi Mobile JKN, bisa juga cek BPJS aktif atau tidak melalui WhatsApp PANDAWA.
Apa itu PANDAWA?
PANDAWA singkatan dari Pelayanan Administrasi Melalui Whatsapp. PANDAWA sendiri adalah layanan digital dari BPJS Kesehatan dengan mengaplikasikan media chat WhatsApp untuk pelayanan administrasi para peserta BPJS Kesehatan.
Dengan adanya PANDAWA ini tentunya peserta BPJS Kesehatan dipermudah untuk mengakses layanan kepesertaan JKN-KIS Mereka, tidak perlu lagi datang kekantor BPJS, peserta cukup buka aplikasi WhatsApp dan hubungi PANDAWA ini.
Layanan PANDAWA ini memiliki wilayah masing-masing, ketika misalkan Anda tingggal di Kab. Sukabumi Jawa Barat, maka nomor layanan PANDAWA-nya akan berbeda dengan yang ada di Kota Bandung, begitupun dengan kota-kota lainnya.
Bagaimana cara mengetahui atau mendapatkan nomor PANDAWA?
Cara mengetahui nomor PANDAWA kantor cabang BPJS dimana peserta tinggal cukup mudah, Anda tinggal hubungi saja CHIKA. Sebelum ada CHIKA ada layanan SMS Gateway, bisa cek kanggotaan BPJS menggunakan NIK melalui SMS.
Ingat’ CHIKA adalah layanan digital melalui WhatsApp, jadi untuk bisa menghubunginya silahkan simpan nomor CHIKA 08118750400 terlebih dahulu di kontak Anda, dan pastikan pada HP Anda sudah terinstal dan aktif Whatsapp.
Ketika Anda sebagai peserta BPJS atau JKN KIS ingin mengetahui status kepesertaan masih aktif atau tidak, dan juga informasi lainnya termasuk kontak PANDAWA didaerah masing-masing bisa melalui CHIKA ini.
Layanan Aplikasi Cek BPJS (CHIKA)
Beberapa layanan yang bisa dilayani Chat Asistant JKN (CHIKA), diantaranya:
- Cek status kepesertaan
- Cek tagihan iuran
- Skrining kesehatan
- Tutorial mobile JKN
- Panduan layanan
- Layanan pandawa
- Cari lokasi
Sebagai contoh, saya sendiri ingin mengetahui status kepesertaan saya di BPJS Kesehatan masih aktif atau tidak. Berikut adalah caranya:
- Silahkan simpan terlebih dahulu nomor 0811-8750-400 di kontak Anda, untuk mempermudah berikan nama misal CHIKA BPJS.
- Silahkan chat CHIKA BPJS dengan mengetik Menu dan kirim
- Mendapat balasan, silahkan balas sesuai perintah atau pilihan yang diberikan.
- Setelah memilih layanan dengan memilih nomor layanan, diminta mengirimkan nomor BPJS, jika tidak tahu nomor BPJS bisa juga diganti dengan mengirimkan nomor NIK.
- Selanjutnya akan diminta untuk memasukan tahun, bulan, tanggal lahir sesuai KTP, formatnya adalah (contoh:1990-01-01).
- Data yang diminta akan dikirimkan seperti pada gambar diatas, data yang diberikan tentunya sangat terbatas namun cukup untuk mengetahui kepesertaan BPJS masih aktif atau tidak.
Apabila ingin ke menu layanan lainnya, seperti layanan PANDAWA, silahkan balas chat dengan mengetik Menu dan kirim, kemudian pilih layanan PANDAWA dengan membalas chat dengan angka sesuai urutan menu.
Untuk mengakses layanan PANDAWA maka akan diarahkan ke PANDAWA KC BPJS masing-masing, CHIKA hanya memberikan kontak PANDAWA KC BPJS sesuai daerah yang diminta, seterusnya peserta bisa chat kontak yang diberikan oleh CHIKA.
Itulah kiranya cara cek kepertaan BPJS dengan memanfaatkan CHIKA, apabila tidak mengetahui nomor BPJS bisa menggunakan NIK. Jika ingin cek BPJS menggunakan aplikasi, silahkan unduh aplikasi mobile JKN-KIS terlebih dahulu, registrasi akun dengan NIK atau nomor kartu BPJS, kemudian ikuti langkah-langkahnya pada aplikasi.
Nomor whatsapp yang tertera di layanan cika koq tidak ada whatsapp nya ya
Apa sekarang sudah ganti nomor?
Terimaksih
WA chika masih yang sama