Kartu ATM yang ke blokir memang menjadi salah satu masalah yang cukup fatal, dan pasti banyak orang yang panik karena khawatir tidak bisa menggunakannya lagi. Sejalan dengan itu, pada kesempatan kali ini kami akan bahas tentang cara buka blokir kartu debit bank Mandiri yang bisa anda lakukan.
Sejumlah cara berikut ini sangatlah bermanfaat dan bisa anda lakukan sendiri dirumah nantinya. Jadi untuk anda yang tak punya waktu bepergian ke bank, maka bakal sangat terbantu.
Cara Buka Blokir Kartu Debit Bank Mandiri
Untuk anda yang mengalami masalah kartu debit Bank Mandiri ke blokir tidak perlu panik, karena masih ada sejumlah cara yang bisa anda lakukan untuk mengatasinya. Dalam ulasan kali ini, kami akan bagikan 2 cara buka blokir kartu debit bank Mandiri yang bisa anda lakukan.
Baca juga:
Sejumlah cara yang akan kita bahas kali ini tentu akan sangat memudahkan anda, karena tidak perlu pergi ke bank untuk mengatasinya. Daripada penasaran, langsung saja simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
1. Meminta Bantuan Call Center
Cara buka blokir kartu debit bank Mandiri yang pertama bisa anda lakukan kali ini adalah meminta bantuan via Call Center Bank Mandiri tersebut. Call Center ini memang bertugas untuk membantu sejumlah masalah yang dialami oleh para nasabah, dan anda bisa meminta bantuan mereka.
Dalam prakteknya, nanti pihak Call Center Bank Mandiri bakal meminta anda melakukan verifikasi data terlebih dahulu sebelum membantu anda mengatasi masalah tersebut. Karena panggilan ini berbayar, maka pastikan pulsa anda masih mencukup sebelum menghubungi pihak Bank Mandiri.
Untuk cara buka blokir kartu debit bank Mandiri dengan bantuan Call Center bisa anda ikuti di bawah ini :
- Langkah pertama, langsung saja anda hubungi Calll Center Mandiri di no 14000
- Jika posisi anda berada di luar negeri saat ini, maka bisa pakai no 021-52997777
- Jika berhasil terhubung, sampaikan tujuan anda terkait ingin buka blokir
- Sebelumnya, pihak Bank Mandiri bakal mengecek data anda untuk verifikasi data
- Setelah proses verifikasi berhasil, sampaikan PIN lama anda kepada pihak Bank
- Selanjutnya pihak bank makal mereset PIN kartu ATM anda
- Setelah itu anda bisa ganti PIN ATM dengan input 6 digit angka baru
- Selesai
Untuk tahap ini anda sebagai nasabah tidak akan dikenakan biaya sepeserpun, hanya saja perlu menyiapkan pulsa saja untuk menghubungi pihak Bank Mandiri.
2. Melalui Aplikasi Livin by Mandiri
Jika dirasa cara buka blokir kartu debit bank Mandiri di atas tadi cukup ribet dan mungkin perlu biaya untuk mengisi pulsa, maka anda alternative lain yang bisa anda pilih nantinya. Anda bisa menggunakan aplikasi Livin by Mandiri nantinya, seperti apa? simak di bawah ini.
- Langkah pertama silahkan buka aplikasi Livin by Mandiri, dan silahkan login
- Selanjutnya pada halaman berandam pilih opsi Pengaturan
- Setelah itu pilih menu “Kartu Debit dan Kartu Kredit”
- Tap opsi kartu debit/kredit yang mau diaktifkan
- Selanjutnya pilih kartu yang mau anda buka blokirnya
- Selanjutnya silahkan anda periksa lagi mengenai informasi kartu tersebut
- Jika sudah sesuai, lalu tap opsi “Buka Blokir”
- Silahkan masukkan PIN Livin’ by Mandiri sebagai verifikasi
- Tunggu sampai muncul notifikasi kartu anda aktif lagi
- Selesai
Nah itu tadi sedikit ulasan mengenai cara buka blokir kartu debit bank Mandiri yang bisa kami sampaikan, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.