Kejutan Huawei Mate X, Layar Canggih Performa Tinggi


Apakah kamu adalah salah satu pengguna produk karya perusahaan Huawei? Sudah tahu belum kalau mereka baru saja meluncurkan sebuah produk yang spektakuler. Mengusung desain yang futuristik dengan performa tinggi. Pasalnya, produk terbaru mereka ini bukan produk yang biasa-biasa saja. Dimana layar smartphone-nya bisa dilipat dengan tiga opsi lipatan. Keluaran terbaru mereka itu disebut dengan Huawei Mate X.

Ponsel tersebut telah dirilis tahun ini dalam sebuah acara Mobile Word Congress. Jika kamu penasaran secanggih apa Huawei Mate X ini, simah 5 ulasan singkat berikut.

1. Layar Lipat

Hal keren pertama yang dimiliki oleh Huawei Mate X ada pada bagian layar. Dimana layar ponsel ini bisa dilipat dengan 3 mode. Mode pertama ponsel ini bisa dilipat seperti bentuk ponsel lainnya. Selain itu, ponsel ini memiliki bezel yang sangat tipis sehingga layarnya pun sangat lega.

Kedua, Huawei Mate X bisa dilipat terbuka dan tampilannya akan tampak seperti tablet. Ketiga, layar bagian belakang smartphone ini bisa kamu gunakan untuk selfie atau melakukan panggilan video dengan sangat nyaman. Canggih bukan!

2. Koneksi 5G

Kamu pasti sudah tahu kan tentang kecanggihan koneksi yang satu ini? Nah, Huawei Mate X telah dilengkapi dengan koneksivitas 5G sehingga keperluan akses internet akan terasa sangat lancar dan cepat. Jadi, smartphone ini telah menggunakan teknologi terbaru.

3. Kamera dengan Resolusi Tinggi

Huawei Mate X memiliki 3 buah kamera. Kamera utamanya memiliki resolusi yang sangat besar yakni sebesar 40 MP. Sedangkan kamera keduanya memiliki resolusi sebesar 16 MP dengan bukaan f2/2 serta resolusi 8 MP dengan bukaan f2/4 pada kamera ketiganya. Dengan fasilitas tersebut, dijamin hasil jepretanmu akan sekeren foto kamera-kamera unggulan.

Related Posts :  Dalaman CVT Beat ESP New: Review Perbedaan dengan ESP OLD

4. Prosesor Asli Perusahaan

Huawei Mate X memang dikerjakan secara serius oleh perusahaan asal China itu. Pasalnya prosesor Kirin 980 yang digunakan pada smartphone terbaru mereka ini merupakan hasil produksi mandiri dari Huawei. Dengan prosesor terebut smartphone lipat canggih ini memiliki performa dan optimalisasi yang terhitung hebat. Bahkan kecepatannya mencapai 2,6Ghz.

5. Engsel Kokoh

Mungkin sempat terlintas rasa ragu di benakmu terhadap layar lipat Huawei Mate X ini. Karena bisa saja memang canggih namun layarnya rapuh. Ternyata, keraguan itu bisa ditepis dengan kekuatan engsel yang dimiliki oleh smartphone ini. Dengan teknologi Falcon Hinge smartphone ini dijamin akan awet dan tahan banting. Jadi pembeli tidak akan memiliki keraguan lagi.

Dengan spesifikasi di atas, smartphone ini dihargai Rp36,5 juta. Memang terbilang harga yang cukup fantastis. Namun masih sesuai dengan performanya yang canggih dan terjamin. Yah, kata orang harga juga menentukan kualitas suatu barang. Jika kamu ingin memiliki Huawei Mate X ini, maka kamu memang harus merogoh kantong cukup dalam. So far, tidak akan menjadi masalah jika seseorang telah terpesona dengan performanya.

Tinggalkan komentar