Tips membeli komputer di daerah terpencil jauh dari kota besar


Teknologi komputer sudah menjadi satu kebutuhan baik dalam pekerjaan ataupun yang lainnya di kota besar tentu akan sangat mudah kita untuk mendapatkan yang namanya komputer atau pun acesorisnya termasuk juga tempat servis, tetapi bagi kita sebagai masyarakat yang tinggal yang jauh dari perkotaan sudah barang tentu akan lebih sulit untuk mendapatkannya.  

Sebagai contoh masyarakat yang tinggal di daerah Pajampangan Surade kabupaten Sukabumi-Jawa barat ada beberapa toko yang bisa dibilang toko besar yang menyediakan komputer dan acesorisnya tetapi persediaan atau stok yang ada di toko sangat terbatas dan modelnya pun terbatas jadi sedikit banget pilihannya.  

Dalam memilih atau pun kita akan membeli komputer yang kita butuhkan kita harus memikirkan pula untuk beberapa hal yang menjadi pertimbangan salah satunya mungkin adalah tempat servis dan acesorisnya ada gak? atau mudah didapatkan tidak? didaerah kita tinggal ini mungkin menyangkut kepada merk atau model komputer yang akan kita beli karena biasanya acesoris akan mudah didapat bila brand atau merk semisal brand atau merk komputer terkenal dan laku dipasaran di daerah tempat kita tinggal akan mudah pula kita mendapatkan acesorisnya.  

Khusus untuk didaerah Pajampangan Surade ada beberapa Tips bila kita ingin membeli perangkat komputer.

  • Tanya teman, tanyakan kepada teman atau pun siapapun yang sudah membeli komputer atau pun yang tahu tempat membeli komputer ingat tanyakan kepada beberapa sebagai referensi toko yang akan kita pilih
  • Merek, cari merek atau brand yang banyak dipake didaerah silahkan tanyakan kepada penjual atau toko yang kita datangi atau toko terdekat dengan rumah kita.
  • Acesoris, tanyakan pula kepada penjual ketersedian acesoris sesuai merk komputer yang kita beli.
  • Garansi dan servis, tanya kepada toko atau penjual masalah menyangkut garansi dan servis.
  • Usahakan kita sendiri bisa mengerti minimalnya dasar -dasar komputer baik itu hardware atau pun software.
Related Posts :  Nomor Telpon Kantor BPJS Sukabumi

Tips atas adalah dari pengalaman saya sebagai orang yang tinggal dipajampangan dan saya adalah sebagai orang yang sebagian besar penghasilan saya adalah dari penggunaan komputer.   Saya akan perjelas manfaat dari tips-tips diatas.

Tanya teman adalah salah satu kunci untuk kita tahu dimana kita akan beli komputer yang kita inginkan,lebih banyak teman yang membeli disatu toko itu disanalah kita harus membeli dengan banyak pelanggan besar kemungkinan reputasi toko tersebut lebih baik dari toko lainnya.  

Merk, kita harus mencari merk yang laku dipasaran tempat kita tinggal untuk mempermudah kita mendapatkan acesoris dan lain-lain,semakin banyak yang pake semakin banyak pula toko yang menyediaka acesorisnya.

Acesoris, komputer tanpa acesoris tentu tidak akan bisa berjalan bila ketersedian sperpart dan acesoris tersedia ditoko tempat kita membeli tentu akan lebih mempermudah kita dalam membeli.  

Garansi dan servis, ini adalah hal yang saya rasa sangat penting sebelum kita membeli di toko yang kita pilih dengan jauh dari kota besar tentu tempat servis resmi semakin jauh pula disebabkan tempat servis resmi atau pun tempat klaim garansi kebanyakan dikota-kota besar jarang sekali berada di kota-kecil atau didaerah.

Lebih baik bila toko tempat kita membeli bisa membantu klaim garansi atau servis komputer yang kita beli itu akan mempermudah bila komputer kita rusak dalam jangka waktu gransi bila toko yang kita pilih bersedia untuk membantu atau menanggung garansi itu akan mempermudah pembeli tidak direpotkan mencari tempat klaim bila dalam masih masa garansi dan bila sudah lewat masa garansi pun kita tidak akan direpotkan lagi mencari tempat servis.  

Sebagai satu contoh toko tempat saya membeli komputer dan acesorisnya di daerah yang paling dekat dengan tempat saya yaitu di Surade ada satu toko yan menyediakan komputer dan acesorisnya walaupun terkadang kita harus pesan dulu tetapi toko ini menawarkan kemudahan bila kita membeli komputer disini adalah bila garansi kita tidak perlu kita repot cukup mengembalikannya ke toko akan diganti baru dengan ketentuan toko dan bila sudah tidak dalam masa garansi dsini menyediakan jasa servis.

Related Posts :  Kumpulan Aplikasi Edit Foto PC Terbaik Yang Jangan Sampai Dilewatkan

Toko Harapan Elektronik dan Komputer yang beralamat di Jl.Raya Surade -Kabupaten Sukabumi Kode Pos 43179 HP.085860609049 tepat didepannya Toko Paramount Elektronik Surade dan tidak jauh dari Kantor BRI Unit Surade dan KCP BRI Surade.
Sales, Upgrade,Maintenance dan Servis.
Menyediakan : Jual Komputer PC,Laptop,Handphone,TV,Lemari Es,Mesin Cuci,dan berbagai macam jenis eletronik lainnya.

Terakhir adalah kemampuan kita dalam bidang komputer hardware maupun software akan mempermudah kita dalam menghadapi masalah-masalah dalam komputer yang kita pakai karena kita tidak selalu harus membawanya ke tempat servis propesional yang jaraknya jauh dari daerah tempat kita tinggal.

Tinggalkan komentar